Pasti kalian sudah tidak asing lagi dengan yang namanya rumah kaca atau yang biasa disebut dengan greenhouse. Biasanya greenhouse banyak kita temui di daerah pertanian. Greenhouse adalah sebuah bangunan yang terbuat dari plastik atau kaca yang tebal yang menutupi semua sisi bangunannya, dari atap sampai ke dindingnya.
Atap greenhouse dibuat melengkung dan transparan agar cahaya sinar matahari dapat masuk dengan mudah. Para petani mulai banyak yang menggunakan greenhouse untuk bercocok tanam dan membudidayakan tanamannya, karena greenhouse memiliki banyak fungsi. Apa saja fungsi greenhouse? Mari kita simak bersama:
- Untuk mengurangi radiasi dari sinar matahari serta mengatur suhu supaya tidak terlalu kering ataupun lembab
- Untuk membantu mengatasi serangan hama atau penyakit karena mempunyai bangunan yang tertutup seperti terisolasi.
- Untuk mengurangi kontaminasi dari penyerbukan yang disebabkan oleh arah angin.
- Untuk melindungi tanaman dari perubahan cuaca/iklim yang ekstrim
- Sebagai tempat untuk mengkarantina tanaman tertentu.
Selain untuk membudidayakan tanaman, greenhouse juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana agro wisata seperti petik buah, dan lain-lain. Selain itu greenhouse juga sering dijadikan tempat usaha yang menguntungkan, misalnya untuk menjual tanaman-tanaman hiasnya, penjual tidak perlu memindahkannya ke tempat lain untuk dijual. Penjual biasanya menjadikan greenhouse itu sendiri menjadi tempat usaha mereka.
Apabila Anda tertarik menggunakan greenhouse, ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu tanaman apa saja yang bisa dibudidayakan dengan menggunakan atap greenhouse. Ada beberapa tanaman hias yang cocok untuk dibudidayakan dengan atap greenhouse seperti tanaman Gelombang Cinta, Kastuba, Daun Kuping Gajah, Keladi Red Star, Pucuk Merah, Suplir, Spider Plant, Calathea, Lidah Mertua dan masih banyak lagi.
Jenis-Jenis Atap Green House
Green house memiliki bentuk-bentuk yang beragam, dari bentuk green house sederhana dengan menggunakan bahan material yang murah sampai dengan bentuk komplek yang menggunakan bahan penutup green house yang mahal.
-
Atap Plastik UV
Untuk menghemat budget, banyak yang menggunakan plastik sebagai bahan material dari atap green house sebagai pengganti kaca. Jenis plastik yang biasanya digunakan adalah plastik UV.
-
Atap Polycarbonate
Selain plastik UV, material atap lain yang sering digunakan adalah atap polycarbonate. Dengan menggunakan atap polycarbonate, Anda akan mendapatkan beberapa keuntungan dibandingkan dengan menggunakan plastik UV. Beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan adalah sebagai berikut:
- Tahan Lama dan Tidak Mudah Pecah
Tidak seperti plastik UV yang sangat mudah robek, Polycarbonate tentu tidak mudah pecah apabila terkena lemparan batu dan sebagainya, berbeda halnya juga dengan material kaca yang mudah pecah. Dengan menggunakan polycarbonate akan meminimalisir risiko terkena pecahan kaca yang tajam yang dapat melukai orang-orang disekitarnya.
- Sifat Insulasi Termal yang Lebih Baik
Salah satu kelebihan lainnya dengan menggunakan polycarbonate adalah akan meningkatkan insulasi termal, karena yang terpenting dari rumah kaca/greenhouse adalah sifat insulasinya. Dengan meningkatnya insulasi termal otomatis panas yang hilang akan lebih sedikit. Dibandingkan dengan rumah kaca biasa, atap greenhouse polycarbonate mempunyai rata-rata suhu yang lebih tinggi sehingga pertumbuhan tanaman akan semakin efektif.
- Mempunyai Bentuk dan Ukuran yang Beragam
Desain modular adalah salah satu bentuk desain dari polycarbonate yang ukuran per lembarnya dapat Anda modifikasi sesuai dengan kebutuhan. Bentuk dan struktur dari material greenhouse akan lebih mudah disesuaikan dengan menggunakan desain modular ini.
- Difusi Cahaya dan Lapisan Pelindung UV
Penggunaan polycarbonate akan membuat penyebaran cahaya di area penanaman menjadi lebih baik karena lembarannya lebih tebal jika dibandingkan dengan lembaran kaca biasa yang standar. Oleh karena itu, kadar sinar matahari pada setiap tanaman akan sama. Anda tidak perlu khawatir karena polycarbonate memiliki lapisan filter ultraviolet alami yang berfungsi untuk melindungi tanaman dari bahaya akan radiasi ultraviolet yang berlebihan.
- Instalasi Lebih Cepat dan Harga yang Terjangkau
Polycarbonate memiliki bobot yang lebih ringan sehingga proses instalasinya menjadi lebih mudah dan cepat. Hanya membutuhkan waktu 1 (satu) hari untuk pemasangannya tanpa memerlukan jasa kontraktor.
- Musim Tanam Sepanjang Tahun
Kelebihan lainnya dari polycarbonate salah satunya adalah dapat memperpanjang musim tanam secara alami karena keseluruhan dari kinerja rumah greenhouse akan meningkat secara signifikan apabila menggunakan polycarbonate. Anda dapat menanam dan memanen lebih banyak sepanjang waktu. Otomatis Anda tidak akan memerlukan banyak biaya, listrik, serta waktu untuk membuat panas buatan.
-
Atap PVC
Atap PVC memiliki kelebihan struktur yang fleksibel mudah dilengkungkan sehingga cocok untuk diaplikasikan sebagai atap green house. Selain itu atap PVC juga sudah dilengkapi dengan lapisan Anti UV yang dapat melindungi tanaman green house Anda dari sinar matahari berlebih.
-
Atap Fiber
Atap fiber memiliki keunggulan harga yang lebih terjangkau dibanding atap green house jenis lainnya. Cocok bagi Anda yang baru mencoba budidaya tanaman green house. Dengan tampilan yang menarik, atap fiber juga memiliki struktur yang fleksibel.
Daftar Produk dari PT. Impack Pratama Industri untuk Atap Green House Anda
Jika berbicara soal produk polycarbonate terbaik untuk atap greenhouse Anda, PT. Impack Pratama menawarkan beberapa produk berkualitas yang dapat Anda jadikan pilihan. Apa sajakah itu? Simak penjelasannya di bawah ini:
-
Twinlite Gen 2.0
Produk yang pertama adalah Twinlite Gen 2.0. Twinlite merupakan produk berkualitas yang cocok untuk atap greenhouse Anda karena memiliki beberapa kelebihan yaitu dapat mengurangi panas tanpa mengorbankan transmisi cahaya, menyerap hampir 100% radiasi UV sinar matahari, mempunyai pencahayaan alami, hemat listrik dan energi, 250 kali lebih kuat dari kaca dan 20 kali lebih kuat dari akrilik, sangat ringan, sangat kuat, dan hampir tidak bisa dipecahkan serta tahan terhadap perubahan suhu.
-
SolarTuff
Produk yang kedua adalah SolarTuff. Sebagai contoh, atap polycarbonate SolarTuff ukuran ketebalan 6 mm diaplikasikan pada Greenhouse Dinas Pertanian Mojosari. Sama seperti Twinlite, SolarTuff juga 250 kali lebih kuat dari kaca dan 20 kali lebih kuat dari akrilik. Resistensi benturan hampir tinggi dan hampir tidak bisa dipecahkan, mempunyai tingkat kejernihan yang tinggi seperti kaca, UV protected dan juga tahan lama. Untuk mengetahui penjelasan lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi halaman produk SolarTuff Gelombang dan SolarTuff Solid atau SolarFlat.
-
Solarlite
Solarlite tersedia dalam berbagai warna yang menarik yang dapat Anda sesuaikan dengan selera desain Anda. Dengan fleksibilitas desain yang dimiliki, akan mempermudah untuk memenuhi kebutuhan hampir semua aplikasi dan struktur dalam membangun atap greenhouse. Untuk mengetahui penjelasan lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi halaman produk Solarlite.
-
Lasercool
Bahan material yang satu ini terbuat dari PVC, yaitu atap yang terbuat dari plastik yang sedikit dikeraskan namun bersifat sedikit lentur, sehingga mudah dibentuk dan harganya juga terjangkau. Lasercool dapat digunakan untuk greenhouse karena dapat memaksimalkan cahaya yang masuk ke dalam greenhouse namun akan tetap terlindungi dari sinar UV. Di bawah ini merupakan contoh gambar mini greenhouse yang terbuat dari Lasercool:
Penjelasan lebih detail dapat Anda lihat di halaman produk LaserCool.
-
Alsynite
Produk yang terakhir adalah Alsynite. Atap Alsynite merupakan atap transparan yang terbuat dari fiberglass yang memiliki tekstur serat fiber yang dapat diaplikasikan sebagai atap untuk penerangan alami langsung dari sinar matahari sehingga Alsynite sangat cocok diaplikasikan untuk rumah greenhouse. Anda dapat menemukan penjelasan lebih lanjut pada halaman produk Alsynite.
Demikian rekomendasi produk atap green house yang bisa menjadi pilihan untuk Anda. Tunggu apalagi? Segeralah bangun rumah greenhouse Anda dengan menggunakan produk-produk berkualitas dari PT. Impack Pratama. Apabila Anda tertarik, Anda dapat mengisi inquiry form atau menghubungi kami di 021 2188 2099/2001 untuk mengajukan pertanyaan atau pemesanan.