Jakarta, 26 Februari 2024 – Pabrik baru PT Unipack Plasindo (“UPC”), anak perusahaan PT Impack Pratama Industri Tbk (“Perseroan”) yang berlokasi di Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB), Jawa Tengah, sudah mulai beroperasi di Februari ini, tiga bulan lebih awal dari yang direncanakan sebelumnya. Sebagai informasi, pabrik baru tersebut sampai pada tahap ini memiliki kapasitas produksi terpasang sampai dengan 1.000 ton per bulan dengan lahan seluas 29.587 m2.
Sesuai dengan rencana awal yang telah ditetapkan oleh Perseroan, pabrik baru ini dibangun untuk memperluas wilayah operasi UPC, yaitu untuk manufaktur Alderon dalam merespon pertumbuhan pesat produk Alderon. Perseroan mengharapkan pendirian pabrik baru di KITB ini turut serta dalam berkontribusi pada peningkatan pendapatan untuk target Perseroan di tahun 2024 dan tahun-tahun mendatang, serta dapat memperkuat penjualan ke Indonesia Timur.