forber-asia-impack

Impack Pratama Kembali Masuk Kategori 200 Best Under A Billion 2024 Versi Forbes

Posted by on Agustus 13, 2024 in Berita & Acara

Jakarta, 13 Agustus 2024 – PT Impack Pratama Industri Tbk (“Perseroan”) kembali terpilih sebagai salah satu perusahaan dalam kategori “200 Best Under A Billion 2024”. Sebelumnya, Perseroan juga telah masuk dalam kategori yang sama pada tahun 2023. Kategori 200 Best Under A Billion 2024 mencakup 200 perusahaan terbaik dengan usaha kecil dan menengah di Asia-Pasifik, dengan penjualan di bawah $1 miliar, yang berhasil membuktikan ketahanan ekonomi mereka di tengah hambatan geopolitik dan inflasi.

Sebagai informasi, kategori 200 Best Under A Billion 2024 ini menampilkan perusahaan-perusahaan dengan rekam jejak kinerja jangka panjang yang berkelanjutan. 200 perusahaan ini dipilih dari lebih dari 20.000 perusahaan publik di kawasan Asia-Pasifik yang memiliki penjualan tahunan antara $10 juta hingga $1 miliar. Penilaian dilakukan dengan mempertimbangkan berbagai tolok ukur, seperti pertumbuhan utang, penjualan, dan laba per saham selama periode fiskal satu hingga tiga tahun terakhir, serta rata-rata Return on Equity tertinggi dalam 5 tahun terakhir.

Selain kriteria kuantitatif, penyaringan kualitatif juga diterapkan. Hal ini meliputi evaluasi terhadap tata kelola perusahaan yang baik, praktik akuntansi yang transparan, serta penanganan masalah lingkungan, manajemen, atau hukum dalam beberapa tahun terakhir (sumber: Forbes Asia Website).

Masuk ke dalam kategori 200 Best Under A Billion 2024 tentunya memberikan semangat baru bagi Perseroan untuk lebih mengoptimalkan potensi pertumbuhan di masa depan. Pencapaian ini tidak terlepas dari hasil kerja keras, dedikasi organisasi, dan tim manajemen di dalam Perseroan, serta inovasi yang terus dikembangkan.