Tempo-IDNFinancials menobatkan Haryanto Tjiptodihardjo sebagai The Best CEO in Building Product Market International. Sosoknya sukses membawa PT Impack Pratama Industri Tbk (IMPC) go internasional, berkinerja positif di masa pandemi Covid-19, dan konsisten membagikan dividen kepada pemegang saham.
Penobatannya sebagai The Best CEO pada kategori ini berlangsung di Sofitel Nusa Dua Beach Resort, Bali, akhir pekan lalu (1/12). Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah Chief Executive Officer (CEO) dari berbagai perusahaan publik yang mewakili industri antara lain perbankan, pertambangan batu bara, nikel, produk makanan dan minuman olahan, suku cadang, alat berat dan keramik, serta perkebunan.
Adapun indikator penilaian pada penghargaan ini menitik beratkan pada ukuran kapitalisasi pasar, laba bersih tahun 2022, rata-rata pertumbuhan laba dalam lima tahun, distribusi deviden selama lima tahun, laporan keberlanjutan (ESG), dan hasil wawancara para CEO.
Melalui penghargaan ini, IMPC berkomitmen untuk terus melakukan inovasi, memberikan solusi yang terbaik untuk lingkungan dan masyarakat. Tidak hanya itu, IMPC turut mengedepankan penerapan tata kelola perusahaan dan target keberlanjutan sehingga visi dan misi Perseroan untuk menciptakan manfaat bagi para pemangku kepentingan bisa tercapai.