9 Model Atap Rumah Terbaru untuk Tampilan Fasad Lebih Fresh

Posted by on April 16, 2025 in Blog, Tips

Sering kali diabaikan sebagai elemen arsitektural utama, model atap rumah terbaru dapat memberikan perbedaan besar pada hunian, baik dari segi estetika maupun struktur. Bahkan, pemilihan model atap yang tepat juga dapat meningkatkan nilai properti secara signifikan.

Jika Anda sedang mencari inspirasi untuk membangun rumah baru atau ingin memperbarui atap yang sudah ada, memilih model atap rumah terbaru dapat menjadi langkah tepat untuk meningkatkan tampilan sekaligus fungsionalitas hunian. Selain persiapan dan konstruksi yang penting, pemilihan desain dan material atap yang sesuai dapat menambah estetika pada eksterior rumah.
Untuk membantu Anda dalam menentukan pilihan, kami telah merangkum berbagai model atap rumah terbaru yang tahan lama dan fungsional. Langsung yuk, kita simak daftarnya!

Model Atap Rumah Terbaru untuk Hunian Modern

Dengan berbagai pilihan desain yang tersedia, Anda bisa menemukan model atap rumah terbaru sesuai kebutuhan dan anggaran. Berikut beberapa rekomendasinya:

 

1. Skillion and Lean-To

model atap rumah

Atap Skillion memiliki desain miring dengan sudut tajam, menciptakan tampilan modern dan minimalis. Bentuknya yang sederhana membuat air hujan mudah mengalir, sehingga mengurangi risiko kebocoran. Material seperti SOLARTUFF yang berbahan polikarbonat dapat digunakan untuk skylight sehingga menjadi pilihan ideal karena kuat, ringan, dan transparan, memungkinkan cahaya alami masuk lebih banyak.

 

2. Open Gable

model atap rumah

Model atap rumah terbaru Gable adalah model klasik berbentuk segitiga yang sering kita bayangkan saat menggambar rumah. Struktur ini memiliki dua sisi miring yang bertemu di puncak, menciptakan ruang yang luas di bagian dalam rumah. Untuk pilihan material yang ringan dan kuat

 

3. Box Gable

Mirip dengan Open Gable, atap Box Gable memiliki bagian segitiga yang lebih menonjol di kedua ujungnya, menciptakan tampilan lebih tegas dan rapi. Gunakan, atap PVC berkualitas yang membantu mengurangi panas dan memberikan perlindungan maksimal dari sinar UV.

 

4. Hip

Atap Hip berbentuk piramida dengan semua sisinya miring, memberikan kestabilan lebih baik dan tahan terhadap angin kencang. Model ini cocok untuk berbagai jenis rumah dan terlihat lebih elegan. ALDERON T-SERIES bisa menjadi pilihan karena terbuat dari bahan berkualitas tinggi dengan daya tahan lama.

 

5. Mansard

Sering ditemukan di rumah-rumah bergaya Eropa, atap Mansard memiliki empat sisi dengan kemiringan berbeda. Desain ini memungkinkan ruang tambahan di bagian atas rumah, seperti loteng atau kamar ekstra.

6. Butterfly

Model atap rumah terbaru seperti Butterfly memiliki bentuk unik seperti sayap kupu-kupu dengan dua sisi miring ke bawah. Desain ini memungkinkan pemasangan jendela besar untuk pencahayaan alami lebih maksimal. Gunakan ALDERON TWINWALL, yang memiliki ketahanan tinggi serta desain menarik.

 

7. Dutch Gable

Atap Dutch Gable menciptakan tampilan klasik dengan sentuhan modern. Model ini cocok untuk rumah bergaya tradisional maupun kontemporer. ALDERON RS hadir sebagai solusi atap berkualitas dengan daya tahan tinggi terhadap cuaca ekstrem.

 

8. M-Shaped

Atap M-Shaped memiliki desain unik seperti huruf “M”, menciptakan siluet dramatis dan menarik. Model ini sering digunakan untuk rumah dengan tampilan arsitektur modern dan futuristik.

 

9. Shed

Shed Roof memiliki kemiringan satu sisi, sering digunakan pada rumah bergaya minimalis atau industri. Desainnya yang sederhana membuat air hujan mengalir dengan lancar. ALDERON LITE bisa menjadi pilihan tepat karena ramah lingkungan dan memiliki ketahanan tinggi.

 

Wujudkan model atap rumah terbaru impian dengan produk berkualitas

Sudah menemukan model atap rumah terbaru yang sesuai dengan kebutuhan? Jika masih ragu, jangan khawatir! Hubungi kami di WA, isi Inquiry Form, atau kunjungi Official Store kami di Tokopedia dan Shopee untuk mendapatkan produk terbaik. Jangan salah pilih atap! Dapatkan material berkualitas dan estetika dari PT Impack Pratama.

Baca juga: Tips Memilih Atap Transparan yang Tepat untuk Rumah Anda